Peradaban manusia dari tahun ke tahun, tidak lepas dari berkembangnya teknologi. Sebenarnya apa teknologi itu? Teknologi merupakan sesuatu, media, atau alat yang diciptakan oleh manusia untuk mengendalikan suatu masalah yang ada. Sehingga masalah tersebut dapat dipecahkan. Teknologi juga dibangun untuk memudahkan kebutuhan manusia.
Teknologi sudah ada dari zaman dahulu kala. Seperti beribu – ribu tahun lalu, bagaimana manusia purba menggunakan alat yang digunakan untuk bercocok tanam, untuk dibuat senjata, membangun rumah, dll. Mereka menggunakan batu untuk dijadikan alat dan senjata. Semakin berbeda zaman, semakin berubah pula teknologi yang digunakan. Orang jaman dulu menggunakan anyaman bambu dan daun untuk membangun rumah. Tapi tidak di jaman sekarang. Semua itu mengalami perubahan seiring dengan kebutuhan manusia yang memang tidak pernah terbatas.
Teknologi tidak bersifat statis. Melainkan dinamis. Perkembangan teknologi jauh lebih cepat daripada perkembangan yang lain. Seiring dengan pemikiran – pemikiran manusia yang terus berkembang. Pemikiran – pemikiran inilah yang membuat para ahli berlomba – lomba menciptakan suatu teknologi yang baru, yang semakin hari semakin membuat masalah manusia menjadi mudah.
Bagi orang awam, teknologi internet merupakan suatu hal yang biasa. Yang penting mereka menggunakan internet itu sesuai keperluan mereka. Namun pernahkah terbayangkan jika teknologi ini sesungguhnya adalah sebuah sistem yang sangat kompleks?
Di dalam komputer misalnya, terdapat berbagai macam perangkat yang saling terintegrasi satu sama lain, baik perangkat lunak, maupun perangkat keras. Semua saling menyatu untuk menjalankan sebuah sistem yang fungsinya hanya satu : mengikuti perintah manusia, atau disini kita menyebutnya user.
Jika dikupas lebih lanjut, mungkin di komputer itu sendiri sudah sangat kompleks. Bagaimana CPU memiliki sistemnya sendiri, si monitor memiliki komponennya sendiri, lalu perangkat inputan lain yang memiliki sistemnya sendiri. Dimana perbedaan – perbedaan itu disatukan, dan bekerja sama untuk menjalankan perintah.
Itu hanya di dalam satu PC. Coba bayangkan, betapa banyak teknologi yang ada di dunia? Teknologi Telepon, Handphone, Internet, dll. Semuanya hanya memiliki tujuan satu : mempermudah keperluan manusia. Jadi dari sekian banyak teknologi yang ada, bisakah anda bayangkan kompleksitas sistem yang ada di dalamnya?
Untuk selengkapnya akan di bahas di postingan setelah ini.
No comments:
Post a Comment